fbpx

Bantu Muallaf Flores Adonara Membina Keislamannya…

Pada Mei tahun 2016 Masjid Jou Umar diresmikan. Hadir sejumlah muallaf di masjid yang terletak di desa Lewopulo Flores Adonara ini. Alhamdulillah. Namun tentu ini bukan tanpa perjuangan…, bukan hanya sekedar pembangunannya yang memakan biaya mahal, namun, perjalanan panjang yang harus ditempuh sampai terbangunnya masjid inilah yang sangat luar biasa. Kalau sekiranya harus dikisahkan, niscaya tidak akan cukup dengan 1 atau 2 lembar kertas, atau berpuluh paragrap tulisan.

Hanya sedikit catatan, Desa Lewopulo ini pada asalnya adalah desa yang berpenduduk mayoritas Muslim, bahkan pada tahun 50-an terkenal sebagai desa pusat pergerakan Islam di daerah timur Indonesia. Namun seiring berjalannya waktu, ada beberapa tragedi yang menyebabkan kemerosotan pergerakan tersebut, hingga akhirnya banyak yang hanya sekedar Islam sebagai agamanya tanpa ruh di dalamnya, bahkan sebagian besarnya telah beralih memeluk agama lain.

Sekarang, kita hanya perlu terus mengawal perjuangan ini. Dengan do’a dan materi yang sebisa mungkin kita berikan. Karena kaum muslimin, termasuk muallaf sangat membutuhkan dukungan kita. Apakah kita akan membiarkan mereka berbalik ke belakang sementara kita mampu mengulur tangan? Itu pertanyaan yang harus kita jawab, mungkin tidak hanya di dunia ini, tapi nanti di hadapan Nya di akhirat kelak.

Setelah pembangunan masjid, saat ini masyarakat muslim dan muallaf desa Lewopulo sangat mengharapkan bantuan untuk meningkatkan pembalajaran Islam maupun ibadah mereka. Maka di sini, kami dari Yayasan Takrimul Qur’an yang mendapat permohonan bantuan, berusaha menjembatani kebutuhan mereka yang perlu kita segera bantu. InsyaAllah, ini akan menjadi salah satu nilai perjuangan besar di sisi Alloh ta’ala.

Saat ini, untuk lebih memperdalam al-Qur’an sebagai kita suci yang harus dipelajari, muslim muallaf Adonara sangat membutuhkan bantuan al-Qur’an terjemah per kata kurang lebih sebanyak 1000 Mushaf.

1 Mushaf Terjemah Rp 100.000,- (Sudah termasuk biaya operasional, akomodasi dan juga termasuk biaya bantuan untuk RELAWAN PENGAJAR).

==============================================

Mohon maaf, untuk donasi wakaf al-Qur’an Adonara sementara kami tutup, untuk penyaluran dana yang sudah terkumpul insyaAlloh akan dilaksanakan pada bulan Ramadhan ini.

Semoga Allah ta’ala meridhai serta memudahkan tiap langkah kebaikan yang kita usahakan, serta memberikan ganti yang lebih baik lagi, berupa rizki yang berkah, pahala melimpah, serta surga nan penuh kenikmatan abadi. Aamiin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Admin
1
Chat Kami Sekarang
Assalamualaikum.. Kak, ingin berdonasi sekarang ?
Anda akan Terhubung dengan admin melalui WhatsApp